Jobnas

Blog Jobnas

Halaman artikel blog terbaru di Jobnas.com.
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Mengembangkan Produk Melalui Service Blueprint

Mengembangkan Produk Melalui Service Blueprint

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Service blueprint merupakan salah satu cara untuk mengetahui bagaimana cara melihat interaksi pengguna dengan produk.  Banyak pihak yang merasakan pentingnya menggunakan Service Blueprint ini. 

Di artikel ini, Jobnas.com akan mendeskripsikan beberapa hal terkait Service Blueprint. Yuk, simak penjelasannya !

Pengertian Service Blueprint

Kita mulai pembahasan dari definisi. Kata Service Design Tools, service blueprint adalah sebuah diagram.

Nah, diagram ini menggambarkan proses pemberian layanan alias service. Dalam konteks tertentu, layanan ini bisa berupa produk.

Diagram ini berisi daftar semua pihak yang terlibat dalam layanan. Semua pihak ini mencakup pengguna hingga pembuat produk.

Kata Interaction Design Foundation, cetak biru ini bisa menggambarkan pelayanan secara jelas dan utuh.

Diagram ini pertama kali dikenalkan oleh G. Lynn Shostack. Shostack menjelaskan tentangnya di Harvard Business Review pada tahun 1984.

Bicara soal penggambaran layanan, ada pula dokumen yang mirip dengan service blueprint. Nama dokumen itu adalah journey map.

Practical Service Design menyampaikan, keduanya punya beberapa perbedaan. Journey map berisi interaksi di antara pengguna dan produkmu. 

Service blueprint juga menggambarkan hubungan pengguna dan produk. Akan tetapi, ia juga memasukkan komponen bisnis dan “dunia di balik layar”.

Komponen dalam Service Blueprint

Lucidchart menjelaskan bahwa ada beberapa elemen-elemen dalam service blueprint, yaitu : 

1. Lokasi

Lokasi merupakan elemen di mana pengguna, pelanggan, atau bahkan pekerja, bertemu. Bentuknya pun bisa berupa notifikasi, email konfirmasi, media sosial perusahaan, dan lain-lain. Tidak mesti berbentuk tokoh fisik. 

Baca Juga : Apa itu Inflasi? Berikut Penjelasan Lengkap beserta 4 Penyebab Terjadinya Inflasi

2. Aksi Pengguna

Aksi pengguna merupakan suatu elemen di mana kamu akan tahu apa yang dilakukan user. Apakah ia hanya melihat-lihat saja? Jangan-jangan, ia juga melakukan transaksi atau aktivitas lainnya?

3. Aksi Perusahaan yang Terlihat

Sebagai seorang pemilik toko, misalnya, saat pelanggan datang, idealnya kamu menyambut mereka dan menawarkan produk. Inilah yang dimaksud dengan front stage employee action. Lalu, apa yang kamu lakukan saat pengguna datang? Tentu saja, pihak yang menanggapi user juga bisa berupa mesin atau software,tak melulu manusia. 

4. Aksi Perusahaan yang Tidak Terlihat

Jauh sebelum website jadi, tentu ada orang yang membangunnya. Kemudian, ada lagi pihak yang menangani kontennya. Semua itu dikerjakan oleh perusahaan. Komponen keempat dari service blueprint yang berkegiatan di balik layar inilah yang disebut dengan Aksi Perusahaan yang Tidak Terlihat.

Baca Juga : Ingin Jadi Sales Representative yang Profesional? Wajib Kuasai 5 Skill Ini

5. Proses Pendukung

Beberapa layanan terkadang membutuhkan bantuan pihak ketiga misalnya, pekerja freelance, vendor, sistem pembayaran, dan lain-lain. Ini juga merupakan entitas elemen dari service blueprint.

6. Garis

Elemen garis tidak bisa diremehkan begitu saja. Sebab, garis dalam diagram ini digunakan untuk memilah-milah berbagai kategori.

7. Komponen Lainnya

Supaya lebih lengkap, kamu juga bisa menambahkan elemen lain, lho. Kamu bisa menambahkan elemen lain seperti timeline, metric untuk mengukur kesuksesan, dan lain-lain.

Pentingnya Service Blueprint

Setelah kamu memahami definisi dan elemen dari diagram ini, ternyata ia punya banyak sekali komponen. Service Blueprint merupakan salah satu peta berharga yang bisa mengungkap kelemahanmu. Apakah ada tombol yang rusak? Jangan-jangan, ada sebuah desain yang kurang nyaman bagi user?

Baca juga: Pahami Perbedaan Waterfall dan Agile, Jika Kamu Ingin Menjadi Software Developer

Service blueprint juga bisa jadi sarana komunikasi. Ia bisa hadir untuk membantumu menjelaskan layanan yang rumit ke departemen lainnya. Demikian informasi dari Jobnas.com tentang diagram ini. Pertimbangkan pembuatannya dalam proses pengembangan produkmu, ya!

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Perbedaan Waterfall dan Agile

Pahami Perbedaan Waterfall dan Agile, Jika Kamu Ingin Menjadi Software Developer

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Ada beberapa metodologi yang bisa digunakan dalam proses pengembangan software. Di artikel ini, Jobnas.com akan mendeskripsikan distingsi antara waterfall dan agile testing. Perbedaan ini penting dipahami jika kamu ingin menjadi software developer atau bekerja di bidang IT.

Baca Juga : Ingin Jadi Sales Representative yang Profesional? Wajib Kuasai 5 Skill Ini

Karena, bisa saja proyek yang sedang berlangsung hanya bisa dijalankan menggunakan salah satu metodologi dan tidak bisa digantikan. Dikutip dari lama Guru99, Hygger.io, dan TrustRadius, berikut ini merupakan penjelasan mengenai distingsi atau perbedaan antara kedua metodologi testing tersebut. 

4 Perbedaan Agile dan Waterfall Testing

1. Waktu dan Durasi Pelaksanaannya

Waktu dan durasi pelaksanaan menjadi pembeda pertama dari dua kedua metodologi tasting ini.  Model ini bersifat linear, karena waterfall testing merupakan bagian dari software development life cycle (SLDC) paling awal. Selain itu, pelaksanaannya pun terjadwalkan dan berjalan lurus dari satu tahap ke tahap lainnya. Agile testing juga bersifat berkelanjutan dan dijalankan pada saat proses software development. 

2. Pendekatan Kedua Testing

Waterfall testing menggunakan pendekatan sekuensial yang sama dengan linear, namun dalam konteks ketersambungan satu dengan yang lain. Dalam proses waterfall testing, terdapat sebuah logis di mana satu hal akan mengakibatkan hal lain, dan prosesnya akan berlanjut terus seperti itu. 

3. Fleksibilitas

Fleksibilitas adalah perbedaan utama lainnya antara agile dan waterfall testing. Waterfall dikenal lebih terstruktur, sedangkan agile testing dikenal dengan fleksibilitasnya. Hal ini dapat dilihat dari perubahan dalam proses pengembangannya. Selain itu,  agile testing memungkinkan adanya perubahan pada project development requirement, sedangkan requirement pada waterfall tidak bisa diubah ketika proses pengembangan sudah dimulai.

4. Pelaksanaan Pengujian

Software development dijalankan bersamaan dengan agile testing. Di sisi lain, waterfall hanya bisa dijalankan setelah fase build atau pembangunan sudah selesai dijalankan.

Kelebihan Waterfall dan Agile Testing

Kamu juga perlu tahu kelebihan keduanya, setelah mengetahui perbedaan antara waterfall dan agile testing. Proses di dalam model waterfall lebih mudah dijalankan. Hal ini disebabkan oleh setiap fase memiliki tujuan dan proses yang sangat spesifik. 

Baca Juga : 6 Tips Membuat Executive Summary atau Ringkasan Eksekutif

Semua proses dan hasil akan terekam dengan baik, yang menjadikan metode ini akan sangat mudah digunakan meskipun ada pergantian tim di tengah-tengah proyek. Akan tetapi, metode ini memang lebih cocok untuk proyek kecil, ketika requirements yang dibutuhkan tidak terlalu rumit. 

Kalau bicara agile testing, metode ini berfokus kepada klien dan berusaha mereka selalu terlibat dalam proses pengembangan tiap tahapan software. Dengan metode ini, kesuksesan software development meningkat dan minim resiko terjadi kesalahan di tengah-tengah proses pengembangan.

Itu dia penjelasan lengkap seputar perbedaan agile dan waterfall testing dari Jobnas.com, beserta kelebihannya masing-masing. Semoga setelah membaca artikel ini, kamu jadi lebih paham seputar tahap pengujian di dalam software development, ya.

Baca juga: 6 Tips Memilih Framework yang Tepat untuk Website-mu

Ingin belajar lebih lanjut seputar dunia IT? Kamu bisa sering mengunjungi laman Jobnas.com, lho. Karena di sana banyak informasi seputar dunia IT lainnya. 

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Tips Memilih Framework

6 Tips Memilih Framework yang Tepat untuk Website-mu

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Untuk membangun sebuah website, ada banyak jenis framework yang dapat digunakan. Namun, menggunakan framework yang tepat untuk website masih banyak orang yang belum memahaminya. Memahami framework yang tepat untuk membangun website menjadi hal yang begitu penting. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi situs yang dibangun oleh kamu, apakah sesuai atau tidak ? 

Baca Juga : Pentingnya Pengembangan Pelanggan dalam Strategi Perencanaan Bisnis

Di artikel ini, Jobnas.com akan mendeskripsikan enam tips yang dapat kamu lakukan ketika hendak menentukan framework yang tepat untuk website-mu. Berikut ini adalah 6 tipsnya : 

1. Kebutuhan Website

Kamu harus menentukan tujuan dari pembuatan website dan apakah kerangka kerja cocok untuk tujuan itu, sebelum kamu mulai menentukan framework yang tepat. Dalam konteks ini, kamu pasti akan membutuhkan framework untuk kondisi-kondisi berikut. 

-Aplikasi yang digunakan didasarkan pada operasi CRUD.

-Perlu melakukan pemisahan UI dan logika yang mendasarinya, tetapi tidak punya waktu untuk mengimplementasikan sistem yang tepat.

Di samping kondisi-kondisi seperti di atas, kamu juga harus memperhatikan hal-hal teknis lainnya. Seperti ukuran website, jenis website yang akan dibuat, dan biaya yang dibutuhkan.

2. Fitur Inti Framework

Saat kamu akan memulai coding, kamu tentu ingin merangkum secara singkat fitur inti framework agar memiliki harapan yang memadai. Dalam hal ini, kamu harus memindai seluruh dokumentasi dan memahami tentang framework yang akan digunakan secara umum. Berikut adalah topik yang bisa kamu cari dalam dokumentasi : pembuatan template, pengelolaan status, komunikasi HTTP, pemrosesan dan validasi formulir, hingga perutean.

Baca Juga : Mau tau Cara Jualan di Tiktok? Berikut 6 Strategi Marketing yang Efektif Jangkau Pelanggan Tiktok

Jadi itulah menurut TopTal hal yang perlu kamu perhatikan ketika memilih framework. Kesimpulannya,  tidak semua ini dapat disajikan dalam framework, atau mungkin ada beberapa pendekatan berbeda untuk masalah tertentu

2. Lisensi

kamu perlu melihat jenis lisensi apa yang didistribusikan framework tersebut, sebelum menggunakan framework. Beberapa framework tidak bisa digunakan untuk tujuan komersil, meskipun sebagian besar lisensi cukup bebas untuk digunakan dan memungkinkanmu membuat website komersil.

Hal terakhir yang kamu inginkan adalah membuat seluruh aplikasi hanya untuk mengetahui bahwa lisensinya tidak memungkinkanmu untuk mendistribusikannya secara komersil. Lebih baik cari tahu lisensi dari framework yang digunakan sebelum daripada kamu menyesal.

4. Persyaratan Hosting

Kecenderungan membangun website pada platform mutakhir mungkin salah satu yang kamu miliki sebagai web developer. Namun,  seringkali kebutuhan dan anggaran klien menjadi yang utama. Di samping itu, anggaran yang ada tidak cukup untuk mendapatkan host khusus untuk menempatkan website kamu. Sehingga, kamu harus puas dengan hosting bersama dengan modul dan pengaturan normal. Menurut Monovm, mengetahui persyaratan hosting sebelum membangun website akan memudahkanmu menentukan framework yang sesuai.

5. Kemudahan Instalasi

Dalam memilih framework, kemudahan instalasi memainkan peran yang cukup penting. Sebuah framework dapat menimbulkan masalah jika kamu harus menjalankan sejumlah langkah hanya untuk menginstalnya dan bekerja. Hal tersebut juga pada akhirnya akan menimbulkan masalah besar setelah aplikasi siap, diuji, dan perlu diterapkan ke server produksi.

Baca juga: Tingkatkan Kinerja Tim Melalui Strategi Pelatihan Sales Coaching

Framework dengan kemudahan instalasi dan penerapan yang mudah mendapat poin penting di sini. Untuk sebagian besar framework, penyiapannya sesederhana menetapkan nilai yang tepat di file konfigurasi. Sementara untuk framework lainnya mungkin akan memakan waktu, urusan yang rumit. Pilih framework yang memungkinkanmu bekerja secepat mungkin.

6. Kurva Belajar (learning curve)

Setiap framework memiliki dunia kecilnya sendiri. Mulai konvensi penamaan, struktur direktori, dan sebagainya. Beberapa framework sangat ketat dalam memunculkan kesalahan hingga kesalahan terkecil, beberapa pula ada framework agak fleksibel. Sebagian framework mengikuti konvensi umum, sementara yang lain mungkin menyerang dan melakukan fungsinya sendiri.

Saat memilih framework yang akan digunakan, ingatlah untuk memilih framework yang memiliki learning curve sekecil mungkin. Jika kamu perlu mempelajari framework dan bahasa yang digunakan untuk menuliskannya, kamu bisa mengatur kecepatan belajarmu sendiri.

Baca Juga : Hati-hati dengan Penggunaan False Advertising, Bisa Berdampak Buruk

Nah, itu dia enam tips dari Jobnas.com yang bisa kamu pertimbangkan sebelum memilih framework yang tepat untuk website-mu. Selain keenam tips di atas, kamu bisa menyesuaikan framework yang kamu gunakan dengan website yang akan dibuat.

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Erni Yati
8 bulan yang lalu
Latihan soal TKP Online

Simulasi TKP Online Gratis dan Kunci Sukses Tes Karakteristik Pribadi

Batas Melamar Pekerjaan ini Tryout

Jobnas.com - TKP atau Tes Karakteristik Pribadi merupakan bagian dari rangkaian soal CAT CPNS. TKP menjadi penilaian penting dalam seleksi CPNS/PPPK. Mari kita bahas lebih detail mengenai TKP.

Tes karakteristik kepribadian adalah tes yang digunakan untuk mengukur karakteristik kepribadian seseorang. Ini sering digunakan dalam psikologi, rekrutmen, dan konseling.

Ada banyak jenis tes karakteristik kepribadian, beberapa di antaranya adalah tes Myers-Briggs, Big Five Personality Traits, dan tes DISC. Masing-masing tes ini mengukur aspek yang berbeda dari kepribadian seseorang, seperti kepribadian, sifat, dan preferensi.

Tes Karakteristik Pribadi adalah metode untuk mengukur sifat-sifat kepribadian seseorang. Tes ini umumnya digunakan dalam proses seleksi kerja, seleksi masuk perguruan tinggi, atau dalam konseling.

Tes ini dapat dalam bentuk tes tertulis atau wawancara, dan dapat diukur dengan berbagai kategori seperti :

  • Aspek-aspek kepribadian seperti kepemimpinan, kerja tim, komunikasi, dan kreativitas
  • Aspek-aspek personal seperti kejujuran, integritas, dan reliabilitas
  • Aspek-aspek emosional seperti kemampuan mengatasi stress, kemampuan adaptasi dan kemampuan dalam mengelola emosi.

Beberapa metode yang digunakan dalam tes karakteristik pribadi diantaranya : tes psikologi, tes konstruk, tes proyektif, tes wawancara, dll.

Tes ini diharapkan dapat memberikan gambaran tentang kepribadian seseorang dan dapat digunakan untuk memprediksi bagaimana seseorang akan bereaksi dalam situasi kerja tertentu.

Tes Karakteristik Pribadian pada CAT (Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara) CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) sering digunakan sebagai bagian dari proses seleksi.

Tes ini digunakan untuk mengukur kompetensi kepribadian seseorang yang diperlukan untuk menjadi seorang CPNS, seperti integritas, kerja sama, dan kemampuan dalam mengatasi stres.

Tes ini biasanya diberikan dalam bentuk tes pilihan ganda atau skala likert.

Hasil tes ini akan digunakan bersama dengan hasil tes lainnya, seperti tes kemampuan akademis, wawancara, dan tes kesehatan, untuk menentukan siapa yang akan diangkat menjadi CPNS.

Simulasi Tes Karakteristik Pribadi (TKP)

[ays_quiz id="2"]

Baca juga: Simulasi TWK dan Kunci Sukses CAT Tes Wawasan Kebangsaan

Skema Penilaian TKP

Skema penilaian tes karakteristik kepribadian pada CAT CPNS mungkin berbeda-beda tergantung dari instansi yang menyelenggarakannya.

Namun, secara umum, hasil tes karakteristik kepribadian akan digabungkan dengan hasil tes lainnya, seperti tes kemampuan akademis dan tes kesehatan, untuk menentukan siapa yang akan diangkat menjadi CPNS.

Ada beberapa metode yang digunakan untuk menentukan hasil tes karakteristik kepribadian, diantaranya :

  • Skor minimum yang harus dicapai pada setiap aspek yang diukur
  • Skor rata-rata yang harus dicapai pada setiap aspek yang diukur
  • Persentase jawaban yang benar yang harus dicapai pada setiap aspek yang diukur
  • Skor relatif yang dibandingkan dengan skor peserta lain

Setelah hasil tes karakteristik kepribadian ditentukan, maka hasil tersebut akan digabungkan dengan hasil tes lainnya untuk menentukan siapa yang akan diangkat menjadi CPNS.

Perlu diingat bahwa, hasil tes karakteristik kepribadian hanya salah satu faktor yang dipertimbangkan dalam proses seleksi CPNS, sehingga tidak selalu menentukan kelulusan atau tidaknya seseorang.

Bobot Penilaian TKP CPNS

Bobot penilaian tes karakteristik kepribadian pada CAT CPNS mungkin berbeda-beda tergantung dari instansi yang menyelenggarakannya.

Namun, umumnya bobot tes karakteristik kepribadian dalam proses seleksi CPNS diberikan sebagai salah satu faktor dari beberapa faktor yang dipertimbangkan.

Bobot penilaian tes karakteristik kepribadian dapat berbeda-beda antara instansi satu dengan yang lain, tergantung pada kebijakan dan kriteria yang ditetapkan.

Secara umum, sebagian besar bobot dari seleksi CPNS akan ditentukan oleh tes kemampuan akademis dan tes kesehatan, serta proses wawancara.

Sedangkan tes karakteristik kepribadian biasanya akan memberikan bobot yang lebih kecil dalam proses seleksi, yang digunakan sebagai pendukung dari tes-tes lainnya.

Namun, tergantung pada instansi yang menyelenggarakan seleksi, bobot penilaian tes karakteristik kepribadian dapat berbeda dan dapat menjadi faktor yang lebih penting dalam proses seleksi.

Bobot penilaian Tes Karakteristik Pribadi memiliki nilai berbeda di setiap jawaban. Nilai tertinggi adalah 5, 4, 3, 2,1 dari 5 pilihan ganda A, B, C, D, E.

Tips Agar Lulus CAT Tes Karakteristik Pribadi CPNS/PPPK

Untuk lulus tes karakteristik kepribadian pada CAT CPNS, ada beberapa hal yang dapat dilakukan, diantaranya:

Memahami karakteristik kepribadian yang diukur dalam tes

Memahami karakteristik kepribadian yang diukur dalam tes. Ini akan membantu Anda untuk mengetahui apa yang diharapkan dari Anda dan untuk menjawab pertanyaan dengan cara yang tepat.

Menjawab dengan jujur

Menjawab dengan jujur. Tes karakteristik kepribadian dapat digunakan untuk mengukur integritas seseorang, jadi jawablah dengan jujur dan tidak berbohong.

Menguji diri Anda dengan latihan tes

Menguji diri Anda dengan latihan tes. Beberapa tes karakteristik kepribadian dapat diuji dengan latihan tes yang dapat diunduh atau dibeli secara online. Latihan tes ini dapat membantu Anda untuk mengetahui apa yang diharapkan dari tes dan untuk meningkatkan kemampuan Anda dalam menjawab pertanyaan.

Berlatih mengatasi stres

Berlatih mengatasi stres. Tes karakteristik kepribadian juga dapat mengukur kemampuan seseorang dalam mengatasi stres, jadi berlatih mengatasi stres dengan cara yang efektif seperti yoga, meditasi atau olahraga akan membantu Anda untuk mengatasi stress saat mengikuti tes.

Perlu diingat, bahwa tes karakteristik kepribadian hanya salah satu faktor yang dipertimbangkan dalam proses seleksi CPNS, sehingga lulus tes ini tidak menjamin Anda akan diterima menjadi CPNS. Namun, dengan melakukan hal-hal yang disebutkan di atas, Anda akan memiliki kesempatan yang lebih baik untuk lulus tes karakteristik kepribadian dan memperkuat peluang Anda diterima menjadi CPNS.

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Erni Yati
8 bulan yang lalu
TWK Tes Wawasan Kebangsaan

Simulasi TWK dan Kunci Sukses CAT Tes Wawasan Kebangsaan

Batas Melamar Pekerjaan ini Tryout

Jobnas.com - Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) adalah tes yang digunakan di Indonesia untuk mengukur pengetahuan tentang sejarah, geografi, ekonomi, sosial budaya, dan politik negara.

TWK dikembangkan oleh Badan Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (BNPB) dan dipergunakan untuk seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan seleksi masuk perguruan tinggi negeri.

Tes ini juga diperlukan oleh beberapa institusi lain seperti TNI, Polri, dan instansi lainnya yang membutuhkan tes pengetahuan tentang negara.

Simulasi Tes Wawasan Kebangsaan

[ays_quiz id="1"]

Tips Menjawab Soal TWK

Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu Anda dalam mengisi Tes Wawasan Kebangsaan (TWK):

Pelajari materi yang akan diujikan

Pelajari sejarah, geografi, ekonomi, sosial budaya, dan politik negara sebanyak mungkin sebelum mengikuti tes.

Pahami tipe soal

TWK terdiri dari pilihan ganda dan soal uraian. Pahami kedua tipe soal tersebut sehingga Anda dapat menjawab dengan baik.

Latihan soal

Carilah soal-soal TWK yang pernah digunakan sebelumnya dan kerjakan untuk mendapatkan pengalaman menjawab soal seperti yang akan Anda hadapi.

Fokus pada poin penting

TWK dapat mencakup banyak topik, jadi pastikan Anda fokus pada poin penting saat menjawab soal.

Manfaatkan waktu

Pastikan Anda mengisi tes dengan cepat dan efisien, pastikan Anda mengisi jawaban yang benar dan tidak terlalu lama memikirkan jawaban soal yang tidak Anda ketahui.

Jangan stress

Jangan stress saat mengikuti tes, pastikan Anda dalam kondisi yang baik saat menjawab soal.

Sistem Penilaian TWK

Sistem penilaian Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) tergantung pada instansi atau lembaga yang menyelenggarakan tes. Namun, umumnya, sistem penilaian TWK mengikuti pola sebagai berikut:

  1. Skor benar dan salah: Setiap soal yang dijawab benar akan memberikan skor yang sesuai dengan bobot soal. Soal yang dijawab salah akan dikenai penalti.
  2. Nilai minimum: Instansi atau lembaga yang menyelenggarakan tes dapat menerapkan nilai minimum yang harus dicapai oleh peserta tes agar dinyatakan lulus.
  3. Kategori jawaban: Jawaban dari soal-soal TWK dapat dikelompokkan dalam beberapa kategori, seperti jawaban benar, salah, atau tidak dijawab, yang masing-masing akan memberikan skor yang berbeda.
  4. Kurang lebih sama dengan, beberapa instansi atau lembaga mungkin memberikan skor sedikit lebih tinggi atau lebih rendah dari jawaban yang benar, ini bergantung pada kesulitan soal dan besarnya bobot soal.
  5. Kriteria lulus : Instansi atau lembaga yang menyelenggarakan tes dapat menetapkan kriteria lulus tertentu, seperti skor minimal yang harus dicapai, atau persentase jawaban benar yang harus dicapai.

Keseluruhan, sistem penilaian TWK bergantung pada pengaturan yang ditetapkan oleh instansi atau lembaga yang menyelenggarakan tes.

Namun, umumnya, peserta dinyatakan lulus jika telah mencapai skor yang ditentukan dan memenuhi kriteria lulus yang ditetapkan.

Bobot Soal TWK

Bobot soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) bervariasi tergantung pada instansi atau lembaga yang menyelenggarakan tes. Namun, umumnya, bobot soal TWK ditentukan berdasarkan tingkat kesulitan soal dan jumlah soal yang diberikan.

Bobot soal dapat ditentukan dengan cara memberikan skor yang lebih tinggi untuk soal yang lebih sulit dan skor yang lebih rendah untuk soal yang lebih mudah.

Bobot soal dapat ditentukan dengan cara memberikan skor yang lebih tinggi untuk soal yang lebih sulit dan skor yang lebih rendah untuk soal yang lebih mudah.

Beberapa instansi atau lembaga mungkin juga menetapkan bobot soal yang berbeda untuk soal-soal yang berbeda, misalnya soal sejarah, geografi, ekonomi, sosial budaya, dan politik negara. Namun, tidak ada informasi pasti mengenai berapa bobot soal dari TWK.

Sebagai peserta tes, penting untuk memahami sistem penilaian dan bobot soal yang digunakan oleh instansi atau lembaga yang menyelenggarakan tes, agar dapat mempersiapkan diri dengan baik.

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Strategi Pelatihan Sales Coaching

Tingkatkan Kinerja Tim Melalui Strategi Pelatihan Sales Coaching

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Untuk meningkatkan suatu kecakapan karyawan, pelatihan dalam bidang pekerjaan adalah hal yang sangat signifikan untuk dilakukan, salah satunya melalui coaching di bidang sales. Suatu strategi yang dapat dilakukan oleh sales manager jika ingin tim yang dikelola lebih produktif dan sukses. Lalu, apa saja yang mesti dilakukan agar melakukan coaching dapat berhasil ?. Yuk, simak penjelasan Jobnas.com berikut ini !

Pengertian Sales Coaching

Secara definitif, sales coaching merupakan sebuah proses pelatihan yang dilakukan sales manager pada sales representative. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan performa kerja sales representative. Pasalnya, strategi ini dinilai usaha yang sangat efektif dibanding hanya memberitahu bawahan apa yang perlu mereka lakukan sehingga target perusahaan dapat dicapai atau bahkan terlampaui.

Seperti dilansir dari HubSpot, sales coaching yang baik adalah proses yang kontinu dan dilakukan secara individu sehingga semakin mudah diingat. Di samping itu, coaching yang dilakukan mesti bertujuan untuk memperbaiki perilaku atau usaha yang selama ini dinilai kurang efektif. Dalam konteks ini, coaching harus mampu meningkatkan kemampuan tim sales yang menjadi tanggung jawabmu tidak hanya berorientasi pada peningkatan angka target yang tercapai.

Baca Juga : Ingin Jadi Sales Representative yang Profesional? Wajib Kuasai 5 Skill Ini

Berikut ini merupakan beberapa teknik coaching yang dapat dilakukan oleh tim sales mana pun. 

Teknik Sales Coaching

1. Menggunakan Data

Pemanfaatan teknologi dan data adalah cara yang sangat membantu untuk mengetahui aspek-aspek apa saja yang tim sales-mu bisa kembangkan. Software CRM atau software sales lainnya merupakan salah satu hal yang bisa kamu gunakan. Melalui software-software tersebut, metrik konversi setiap bulannya bisa kamu ketahui. Identifikasi apa saja yang meningkat atau justru menurun dan pahami mengapa perubahan-perubahan ini terjadi.

2. Kombinasi Gaya Coaching

Kamu perlu mencari gaya variatif ketika kamu menggunakan sales coaching, karena proses yang dilakukan terus-menerus. Untuk itu, ada beberapa gaya coaching yang bisa dicoba, beberapa di antaranya adalah:

  • Strategic coaching: Strategic coaching dilakukan untuk mengajarkan penjualan ke pasar yang spesifik serta bagaimana melaksanakan proses pembelian yang kompleks.
  • Tactical coaching: Tactical coaching adalah bimbingan mengenai bagaimana memulai hubungan dengan konsumen dan lain-lain.
  • Specific skill coaching: Tipe coaching ini bisa dilakukan untuk membantu sales representative meningkatkan komunikasi dan strategi penjualan lainnya.

3. Ajak Partisipasi

Teknik yang baik agar tim salesmu dapat berinisiatif dan mendukung proses sales coaching adalah dengan mengajak partisipasi. Ajaklah mereka dalam proses pengembangan diri dan tim yang dilakukan, alih-alih menyuruh mereka melakukan sesuatu untuk meningkatkan performa. Selain itu, kamu bisa menanyakan apa yang bisa mereka kembangkan serta bagaimana performanya selama ini. Oleh karenanya, kamu harus sering mengadakan meeting one-on-one antara sales coach dan sales representative.

Baca Juga : Hati-hati dengan Penggunaan False Advertising, Bisa Berdampak Buruk

4. Sharing Antar Anggota Tim

Tawarkan dia untuk berbagi pada sales lainnya, jika ada salah satu anggota sales representative yang performanya menonjol. Hanya dengan cara seperti itu, mereka bisa belajar dari rekan setim dan meningkatkan kinerjanya menjadi lebih baik.

Tools Sales Coaching

Untuk meningkatkan dan menyederhanakan teknik sales coaching agar lebih efektif, ada banyak tool maupun sarana yang bisa digunakan. Tool-tool ini bisa digunakan sendiri-sendiri maupun bersamaan satu dengan yang lainnya. Tool-tool tersebut adalah : 

1. Chorus.ai

Untuk menyederhanakan proses penyusunan taktik dan rencana coaching berdasarkan data dari lead dan pelanggan kamu bisa menggunakan Chorus.ai yang menawarkan fitur artificial intelligence (AI).

Baca juga: Cara Buat Tangan Digital di PDF

2. Gong

Agar interaksi sales dengan pelanggan dapat ditinjau dan diidentifikasi dengan baik adalah dengan menggunakan Gong. Karena software ini menggunakan conversation intelligence capabilities. Sehingga, sales manager bisa mengidentifikasi tindakan-tindakan yang baik maupun yang kurang tepat dalam upaya sales.

3. Showpad Coach

Software yang memang khusus dibuat untuk coaching dan training adalah Showpad Coach. Software ini bisa mengatur setiap anggota timmu. Selain itu, juga bisa digunakan untuk mengulas data analitik yang berguna untuk proses coaching. 

4. ExecVision

ExecVision adalah conversation intelligence program yang sangat berguna untuk coaching tim dalam jumlah besar. Selain itu, software ini  dapat mempermudah analisis dan manajemen proses coaching secara komprehensif.

Baca Juga : Ingin Jadi Sales Representative yang Profesional? Wajib Kuasai 5 Skill Ini

Itulah beberapa hal terkait pelatihan sales coaching yang sudah dijelaskan  Jobnas.com. Sudahkah kamu lebih paham mengenai sales coaching? Proses ini adalah hal yang sangat bermanfaat untuk kesuksesan timmu. Jadi, aplikasikan pengetahuan baru ini untuk meningkatkan performa sales perusahaanmu, ya.

Di Jobnas.com, masih ada banyak tips-tips di bidang sales yang bisa dipelajari, lho. 

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Cara Buat Tangan Digital di PDF

Cara Buat Tangan Digital di PDF

Batas Melamar Pekerjaan ini Technology

Jobnas.com - Membuat tanda tangan digital tentu menjadi formulasi baru seiring perkembangan arus teknologi seperti sekarang. Kita dapat melakukan tanda tangan secara digital, apabila misalnya kita tidak bisa datang ke suatu tempat untuk tanda tangan digital secara langsung. Oleh karena itu, kita mesti dituntut untuk memahami bagaimana seluk-beluk cara membuat tanda tangan secara digital, khususnya dalam bentuk Portable Document Format (PDF). 

Baca Juga : Hati-hati dengan Penggunaan False Advertising, Bisa Berdampak Buruk

Di artikel ini, Jobnas.com akan memberikan tips agar kamu dapat membuat tanda tangan digital dengan baik. Yuk, simak penjelasannya !

Tanda Tangan Digital dengan Adobe Acrobat Reader

Ada beragam software atau aplikasi yang bisa kamu gunakan, untuk membuat tanda tangan digital di PDF. Salah satunya adalah menggunakan Adobe Acrobat Reader sebagai software-nya. Dikutip dari Jot Form, Adobe Acrobat Reader merupakan software yang paling populer untuk membuat tanda tangan digital.

1. Buka Dokumen PDF

Hal yang pertama kamu lakukan adalah coba buka dokumen PDF yang ingin kamu tanda tangani lewat Adobe Acrobat Reader. Caranya klik “File” lalu pilih “Open”. Kemudian, pilih dokumen PDF-nya.

2. Klik “Fill & Sign”

Selanjutnya, setelah dokumen PDF-nya muncul, klik “Fill & Sign” yang berada di toolbar kanan. Kamu bisa mencarinya secara otomatis dengan menekan tombol SHIFT+F4 di keyboard, jika tidak menemukannya

3. Pilih “Sign”, kemudian klik “Add Signature”

Untuk mulai membubuhkan tanda tangan digital di dokumen PDF-mu, cobalah untuk klik tombol “Sign” lalu pilih “Add Signature”.

4. Pilih Opsi untuk Tanda Tangan

Setelah kamu klik “Add Signature”, Pop up akan muncul. Dalam pop up tersebut memberikan tiga opsi kepadamu untuk membubuhkan tanda tangan, yaitu type, draw, dan image.

Bagaimana cara menggunakan tiga opsi tersebut ?. Seperti dilansir dari How To Geek, “Type” digunakan untuk mengetikkan nama, lalu mengubahnya menjadi sebuah tanda tangan. Akan tetapi, cara tersebut memiliki kekurangan yaitu, tidak terlalu nampak seperti  tanda tangan aslimu sehingga dirasa tidak ideal.

Baca Juga : Mau tau Cara Jualan di Tiktok? Berikut 6 Strategi Marketing yang Efektif Jangkau Pelanggan Tiktok

Kemudian untuk “Draw”, opsi ini menggunakan tanganmu menggunakan mouse, touchpad, dan sebagainya ketika kamu menggambar tanda tanganmu. Cara ini sebenarnya yang umum digunakan karena bisa dibilang sangat mudah.

Sementara untuk “Image”, kamu hanya tinggal memilih file gambar tanda tangan yang sudah dibuat sebelumnya.

5. Seret Tanda Tangan dan Posisikan dengan Tepat

Selesai membuat tanda tangan digital kamu tinggal menaruhnya ke tempat yang sudah disediakan serta jangan lupa untuk atur ukurannya dengan pas agar enak dilihat.

6. Simpan File

Hal terakhir yang bisa kamu lakukan setelah melakukan langkah-langkah di atas adalah menyimpan file. Simpan file PDF yang telah dibubuhkan tanda tangan digital dengan mengklik “File” lalu pilih “Save“. Selesai, dokumen PDF-mu sudah disertai tanda tangan digital.

Selain menggunakan Adobe Acrobat Reader, kamu juga bisa menggunakan aplikasi tanda tangan digital lainnya seperti DocuSign, HelloSign, dan sebagainya.

Baca juga: Agar Pelanggan Menjadi Setia, Pahami Metode Pemberdayaan Konsumen

Membuat Tanda Tangan Digital dengan Aplikasi Lain

Untuk membuat tanda tangan di aplikasi lain, caranya pun hampir serupa seperti langkah-langkah yang sudah dijelaskan di atas. Kamu tinggal siapkan dokumen PDF yang ingin ditandatangani, kemudian beri tanda tanganmu, lalu simpan dokumenmu. Ada banyak aplikasi yang bisa kamu unduh di Google Play maupun di App Store untuk membuat tanda tangan digital di PDF yang bisa kamu gunakan lewat handphone-mu. 

Baca Juga : Cek Kartu BPJS Kesehatan Aktif Atau Tidak

Nah, itu dia penjelasan Jobnas.com mengenai bagaimana cara membuat tanda tangan digital di PDF. Tentu cukup mudah jika kamu dapat memahaminya dengan baik. Sekarang, kamu sudah siap apabila ada orang yang ingin meminta tanda tangan digitalmu.

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
5 bulan yang lalu
Pelanggan Menjadi Setia, Pahami Metode Pemberdayaan Konsumen

Cara Agar Pelanggan Menjadi Setia, Pahami Metode Pemberdayaan Konsumen

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Di zaman sekarang, customer empowerment atau pemberdayaan konsumen sudah menggeser fakta bahwa pelanggan hanya mau membeli karena janji manis. Melakukan metode pemberdayaan konsumen bisa membuat pelangganmu setia denganmu. Lantas, bagaimana sih penjelasannya ?. Di artikel ini Jobnas.com akan memberikan penjelasannya buat kamu. 

Memahami Customer Empowerment

Pada era sekarang, seperti yang dikutip dari CustomerThink, pelanggan punya banyak akses informasi. Hal ini bisa terjadi berkat adanya internet. Sangat banyak informasi yang dapat mereka temukan. Salah satunya adalah pengetahuan dan pertimbangan sebelum membeli produkmu. 

Adanya bekal pengetahuan dan pertimbangan itulah pelanggan dapat memahami mana merek yang baik dan mana yang tidak, layak dibeli dan yang belum layak. Ini merupakan bagian yang dapat kamu manfaatkan melalui pemberdayaan konsumen. Alih-alih sekadar berjualan, kamu juga dapat memberikan pengetahuan dan informasi produk untuk mereka. 

Hal inilah yang dapat mereka bisa memutuskan dan memilih produk yang tepat untuk dibeli. Karena mereka memiliki daya pengetahuan dan kemandirian, tanpa paksaan dari suatu brand. Seperti, Z berjualan produk kesehatan. Produk X bisa digunakan untuk meningkatkan imun. Kandungannya memang bagus. Cuma, produkmu tidak bisa dikonsumsi sembarangan. Jika terlalu banyak mengonsumsinya, ia bisa memicu kerusakan ginjal. 

Alih-alih berkata “beli produk kami sebanyak mungkin”, kamu berkata “konsumsi dengan dosis X saja, karena jika berlebih, kesehatanmu bisa terganggu”. Dari hal ini menegaskan bahwa kamu telah mendidik konsumen dan membuat mereka memiliki pengetahuan baru. Dari sinilah pelanggan pun  kian berdaya dan luas wawasannya. 

Baca Juga : JHT BPJS Ketenagakerjaan: Syarat Lengkap dan Cara Klaim

Seperti yang diungkap Neil Patel, pemberdayaan pelanggan juga berarti:

  • Merayakan bagaimana produkmu membantu mereka
  • Menanyakan apa yang mereka butuhkan dan sukai
  • Membantu mereka menggunakan produkmu dengan lebih baik

Mengapa Mesti Memberdayakan Konsumen?

Berjualan saja ternyata tidak cukup, kamu mesti memikirkan bagaimana caranya memberdayakan konsumen. Dalam konteks ini, masih menurut Neil Patel, yang menganggap bahwa pemberdayaan konsumen atau pelanggan dapat menunjang customer retention rate. Meningkatnya customer loyalty ini punya banyak manfaat. Salah satunya mereka kerap membeli lebih banyak dan lebih sering.

Jadi, jangan pernah sepelekan konsumen, ya. Karena masing-masing konsumen yang jadi langgananmu juga menghemat biaya mencari konsumen baru. Dari sini, kita bisa melihat bahwa pemberdayaan pelanggan ternyata juga mendatangkan manfaat yang cukup menjanjikan, lho. Lantas, bagaimana strategi penerapannya ? 

Tips Menerapkan Customer Empowerment

Seperti dikutip dari laman dari HubSpot, ini dia beberapa tips untuk menerapkan pemberdayaan konsumen:

1. Self–service

Salah satu bentuk self-service adalah ketika kamu sering melihat halaman frequently asked questions. Di situ, alih-alih menelponmu saat ada kebingungan, pelanggan hanya tinggal mencari solusinya sendiri. Metode semacam ini membuat pelanggan bisa mandiri. Di samping itu, kamu tidak perlu sibuk-sibuk menjawab pertanyaan yang sudah klise dari pelanggan. 

2. Hadir di Media Sosial

Media sosial juga bisa menjadi lahan yang efektif untuk melakukan pemberdayaan konsumen. Sebab, ia adalah jembatan antara kamu dan pelanggan. Kamu bisa menaruh satu orang khusus, sebagai customer service di saluran ini. Pelanggan pun bisa mudah dan cepat menghubungimu jika ingin bertanya.

3. Dengar Testimoni Pelanggan

Pernahkah kamu menggunakan aplikasi Google Maps? Di sana, semua orang bisa me-review layanan dari sebuah perusahaan.

Nah, kamu juga bisa hadir di tempat-tempat seperti ini. Meski mendapat masukan negatif, coba tanggapi dengan baik.

Dengan begitu, pelanggan pun merasa didengarkan dan dianggap penting.

4. Minta Feedback

Sebelumnya, sudah ada poin tentang menanggapi review yang diberikan pelanggan. Nah, kamu sendiri juga bisa dengan aktif mencari masukan itu, lho. Bagaimana pengalaman mereka saat menggunakan produkmu? Apakah mereka mau merekomendasikannya ke orang lain?. Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah menggunakan net promoter score atau customer effort score. Jika feedback ternyata positif, apakah mereka mau memberikan testimoni?. Melalui trik semacam ini, merekmu bisa dinilai menghargai konsumen. 

5. Lakukan Customer Onboarding

Banyak orang yang bingung saat pertama kali menggunakan produkmu. Oleh karena itu, produkmu mungkin butuh waktu untuk dikuasai. Hal yang bisa kamu lakukan adalah dengan customer onboarding. Sesaat setelah mereka membeli produk, tuntun mereka dan ajari cara menggunakan produkmu.

Langkah ini pula lah yang dapat menunjukkan apa saja masalah yang bisa diselesaikan produkmu. Mereka pun jadi berdaya dan paham, kira-kira, bagaimana kamu bisa membantunya? Mau tak mau, kemajuan zaman memang mendorong berbagai perubahan. Salah satunya adalah bagaimana kamu harus memperlakukan pelanggan dengan cara memberdayakannya.

Bentuknya sendiri bisa bermacam-macam. Customer empowerment alias pemberdayaan konsumen hanyalah salah satunya. Masih banyak hal yang diubah oleh berbagai pembaruan lainnya. Kamu wajib terus update tentang hal ini, ya!

Dengan begitu, proses sales-mu pun bisa maksimal. Tak perlu lagi takut kalah dengan para saingan. Nah, itulah penjelasan singkat tentang customer impowerment dari Jobnas.com. Untuk mengetahui seputar dunia bisnis secara lebih lengkap, Jobnas.com menyediakan  hal itu semua buat kamu. 

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Enol Writer
7 bulan yang lalu
Rekomendasi Bimbel CPNS Berdasarkan 5 Peringkat Tertas di Google

Rekomendasi Bimbel CPNS Berdasarkan 5 Peringkat Tertas di Google

Batas Melamar Pekerjaan ini Career Zone

Jobnas.com - Bingung mau ikut bimbel CPNS dimana? Tenang! Kali ini akan kami berikan beberapa rekomendasi tempat bimbel terbaik agar Anda bisa lulus menjadi PNS.

Namun sebelum membahas dimana saja tempat bimbel CPNS yang baik dan berkualitas, maka ada beberapa langkah yang perlu Anda perhatikan.

Misalnya saja, pantangan apa saja yang tidak boleh dilakukan, utamanya ketika Anda mengikuti tes CPNS.

Karena dari beberapa kejadian, banyak calon PNS mengalami kegagalan ketiak sedang melaksanakan tes. Nah, berikut ini adalah hal yang tidak boleh dilakukan ketika sedang mengikuti tes.

Hal yang Dilarang Saat ikut Tes CPNS

Ada beberapa hal yang tidak boleh dilakukan ketika mengikuti tes Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), di antaranya:

1. Melakukan plagiarisme atau menjiplak jawaban dari sumber lain, ini merupakan pelanggaran yang serius dan dapat menyebabkan diskualifikasi dari tes.

2. Menggunakan alat bantu atau bahan bantu yang tidak diizinkan selama tes, misalnya kalkulator atau kamus.

3. Mencoba untuk mengubah atau memanipulasi jawaban atau skor tes, ini merupakan pelanggaran yang serius dan dapat menyebabkan diskualifikasi dari tes.

4. Melakukan komunikasi dengan peserta lain selama tes, termasuk dengan menggunakan telepon atau perangkat elektronik lainnya.

5. Mencoba untuk membawa atau menyimpan dokumen atau bahan bantu yang tidak diizinkan selama tes, termasuk dengan menyimpannya di ponsel atau perangkat elektronik lainnya.

6. Melakukan kecurangan atau kejahatan lain selama tes, termasuk penipuan atau pemalsuan identitas.

7. Tidak mematuhi peraturan atau petunjuk yang diberikan oleh panitia tes.

Ingatlah bahwa setiap pelanggaran yang dilakukan dapat menyebabkan diskualifikasi dari tes dan dapat menyebabkan masalah hukum yang serius.

Namun demikain, setiap orang pasti ingin menjadi PNC, sehingga banyak cara dilakukan misalnya dengna mengikuti kursus atau bimbel CPNS.

Meski dalam bimbel CPNS memang tidak ada jaminan bahwa anda akan lulus dalam seleksi CPNS, namun dengan ikut bimbel CPNS, setidaknya kalian akan mendapatkan gambaran tentang soal-soal yang biasa muncul dalam tes CPNS, serta bagaimana konsep dalam mengkuti tes CPNS.

Karena biasanya bimbel CPNS menyediakan Try Out yang dibuat semirip mungkin konsepnya dengan tes CPNS yang resmi.

Kabar baiknya sekarang banyak sekali pilihan bimbel CPNS atau bimbingan belajar CPNS yang bertebaran dimana-mana, baik itu bimbingan belajar tatap muka maupun bimbingan belajar CPNS secara virtual atau online, jadi  tinggal pilih saja bimbingan belajar CPNS sesuai dengan kebutuhan.

Jadi adakah kelas Bimbel CPNS yang bagus untuk persiapan ujian CPNS? Tentu ada.

Bahkan Jobnas kali ini sengaja merangkum dari sekin banyak tempat les dari hasil penelusaran di Google.

Namun demikian, kali ini kami akan membahas sepuluh teratas yang direkomendisakn oleh Google. Berikut beberapa rekomendasi bimbel CPNS yang direkomendasikan oleh Google.

Baca juga: Simulasi TWK dan Kunci Sukses CAT Tes Wawasan Kebangsaan

5 Rekomendasi Bimbel CPNS Terbaik

1. Bimbel Akses CASN (Ayo Akses Education Center)

AKSES EDUCATION CENTER adalah lembaga pelatihan, pengembangan personalia, bimbingan belajar dan pelatihan yang didirikan pada tahun 2008, dengan fokus pada layanan pendidikan.

Dengan berbagai jenis layanan bimbingan belajar untuk menyeleksi calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Pegawai Pemerntah Perjanjian Kerja (PPPK), Perguruan Tinggi Kedinasan (PTK), Seleksi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan TNI-POLRI.  

Adapun fasilitas yang ditawarkan dari lembaga ini, mulai dari kelas tatap muka, Kelas Virtual, Tryout Online Berbasis CAT, Layanan Akademik, Perpustakaan Digital, Video Pembelajaran, dll.

Akses Education Centre tersebar diseluruh Indonesia dan kurang lebih terdapat di 50+ Lokasi dan akan terus bertambah seiring jalannya waktu di Lokasi/Daerah lain agar dapat membantu menciptakan Sumber Daya Manusia yang Unggul di seluruh Indonesia.

Selain itu, lembaga ini memiliki tenaga pengajar yang berpengalaman dan berkompeten, serta ditunjang dengan materi dan soal yang Up To Date sehingga dapat memperbesar peluang lulus, serta ditunjang dengan Fasilitas-fasilitas lainnya seperti Video Pembelajaran & Tryout Berbasis Online yang bisa dijadikan Referensi dan media pembelajaran.

Saat ini, berdasarkan hasil catatan dari lembaga ini, sudah ada 8.000 pesert yang lulu usai mengikuti bimbel di sini.

2. Bimbel Edutama

Bimbel EDUTAMA hadir atas dasar adanya mata rantai yang terputus dari link informasi Sekolah Menengah Atas (SMA), Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) khususnya di tingkat (PTN, UJIAN MANDIRI SIMAK UI, UNPAD, ITB, UGM, TNI, POLRI, SEKOLAH KEDINASAN).

untuk persiapan test seleksi penerimaan dalam menghadapi se-rangkain test seleksi sehingga para peserta didik diharapkan dapat mampu bersaing secara maksimal dan menjembatani mata rantai yang terputus.

Kami hadir dengan program – program materi pelajaran terbaik yang sangat sesuai dengan ruang lingkup bahan uji test standart kompetensi dunia kerja dan pemberian solusi yang Inovatif dan Kreatif dalam menghadapi se-rangkaian test yang sangat sesuai kebutuhan test dunia kerja masing-masing instansi dengan melalui para guru berpengalaman dari perguruan tinggi terbaik.

EDUTHAMA akan membantu setiap peserta didik yang mempunyai keinginan yang kuat dalam menggapai cita – citanya untuk menghadapi test uji standart kompetensi di kalangan PTN, TNI, POLRI, SEKOLAH KEDINASAN berdasarkan standart penilaian instansi masing-masing.

Inilah yang membedakan lembaga bimbel EDUTHMA dengan bimbel lainnya dan menjadikan keunggulan EDUTHAMA dalam pemberian materi pembelajaran karena materi belajar lebih spesifik dan sesuai kebutuhkan masing-masing instansi sehingga dapat mempersiapkan para siswa dengan baik dalam menghadapi uji kompetensi test seleksi perguruan tinggi negeri dan sekolah kedinasan

Adapun bimbel CPNS yang disediakan oleh EDUTAMA meliputi;

Seleksi penerimaan PTN (SBMPTN/UTBK), PTN favorit, simak ui S1 reguler/paralel, Ekstensi, S2, Profesi, Spesialis & S3, PPDS, PPDGS, Psikologi, MM UI, Kenotariatan, fakultas kedokteran (FK UI), FKGUI, spesialis, SMUP Unpad, (polri) akpol, (tni) akmil, sekolah kedinasan, sipss, papk & cpns.

Sehingga Peserta didik diharapkan dapat mampu bersaing secara maksimal dan menjembatani mata rantai yang terputus melalui bimbel & les privat dalam persiapan ujian saringan masuk PTN (UTBK/SBMPTN), simak ui, (polri) akpol, (tni) akmil, sekolah kedinasan yang terpercaya dan berpengalaman.

Baca Juga: Seleksi CPNS, Tahapan, Rangkaian dan 7 Syarat Agar Diterima

3. Bimbel Ayo CPNS

Bimbingan CPNS berikutnya adalah Bimbingan Ayo CPNS, yang dikembagkan sejak 2019 telah membantu calon ASN untuk bisa menjadi PNS.

Bimbingan Ayo CPNS terdapt pilihan Bimbel CPNS secara ofline maupun online, sehingga anada bisa memilih paket Bimbingan sesuai dengan kebutuhan. 

Bimbel Ayo CPNS juga menawarkan pilihan berlangganan berdasarkan daftar CPNS, misalnya Paket SKD (Pilihan Keahlian Dasar) dan Paket SKB (Pilihan Keahlian Lapangan) Paket Intensitas SKD CPNS dengan kapasitas belajar yang sangat penuh.

Selain itu, bimbingan belajar Ayo CPNS juga menawarkan 124 jenis paket langganan SKB, bisa dikatakan hampir semua pelatihan atau jurusan, paket SKB tersedia di bimbingan belajar Ayo CPNS.

Untuk masalah harga, biaya tutor Ayo CPNS cukup murah, apalagi jika  menggunakan kode referral Ayo CPNS, maka tentunya biaya pendaftaran yang harus dibayar akan lebih murah, kode referensi resmi Ayo CPNS adalah : XKTDGI.

Kode promo diskon XKTDGI bisa kamu gunakan untuk mendapatkan diskon saat mendaftar Bimbingan Ayo CPNS.

Terdapat juga fitur menarik dari layanan bimbingan belajar Ayo CPNS dan keuntungan apa saja yang bisa didapatkan pengguna? Misalnya; Disesuaikan dengan kisi-kisi HOTS TKP, TIU dan TWK terbaru, materi terupdate, grafik perincian waktu pengerjaan, Ujian, soal latihan  CPNS, Tes Pembahasan Pelajaran Lengkap, tutorial via zoom atau YouTube, berisi lebih dari 1000 soal ujian bahasa CPNS.

Namun diantara berbagai fitur yang saya sebutkan diatas, masih ada beberapa yang belum sempat saya tulis, dan fitur serta utilitas yang sudah saya jelaskan diatas adalah semua fitur dan fasilitas yang ditawarkan oleh Ayo CPNS.

Jadi bimbingan belajar Anda akan semakin mudah, dengan memilih salah satu khusus paket bimbingan belajar di Ayo CPNS, karena tidak semua fitur yang kami review termasuk dalam paket yang anda pilih, kecuali mungkin anda memilih yang paling nyaman untuk Anda ikut bimbingan belajar Ayo CPNS.

4. Bimbel Sahabat CPNS 

Berikutnya adalah Sahabat CPNS yang merupakan Bimbingan CPNS yang dirkomendasikan oleh google. Untuk les Sobat CPNS, sepertinya hanya tersedia untuk paket les online CPNS saja.

Bimbel Sahabat CPNS menawarkan beberapa pilihan berlangganan bagi pengguna Bimbel Sahabat, sehingga pengguna dapat memilih paket bimbingan belajar yang mereka inginkan.

Paket Bimbel yang tersedia di Sobat CPNS antara lain: Paket SKD (Seleksi Keahlian Dasar) Bimbel CPNS Pendamping, Paket SKB (Seleksi Bidang Keahlian) Bimbel CPNS Pendamping, Paket PPPK pemerintah) Bimbel CPNS Paket Pendamping, UK Pack (ujian keterampilan) dan paket bimbingan belajar.

Bimbel CPNS juga menawarkan berbagai pilihan paket langganan tergantung harga, seperti paket SKD Mastery Premium dan paket SKD Mastery Platinum.

Namun Anda juga bisa mendapatkan potongan harga dari program bimbingan belajar Sahabat CPNS, dengan menggunakan kode kupon Sahabat CPNS atau kode referral Sahabat CPNS. 

Kode kupon Sobat CPNS yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan diskon adalah kode kupon atau kode referral: CERIA. Silahkan gunakan kode referral CERIA untuk mendapatkan potongan harga dari teman tutor CPNS.

Untuk fitur-fitur tutor Sobat CPNS, misalnya SKD Update Document, Premium Trial, Full Trial Discussion, Country Rating dan Job Stats, Work Time Analysis, video pembelajaran TIU dan beberapa fitur lainnya.

5. Bimbel KitaLulus

Bimbingan CPNS dan PPPK selanjutnya yang mungkin bisa menjadi pilihan bagi anda yang sedang mencari bimbingan belajar CPNS adalah bimbingan belajar KitaLulus.

Bimbel Kita Lulus menawarkan berbagai pilihan paket berlangganan, seperti paket bimbingan belajar CPNS dan paket bimbingan belajar PPPK.

Ada dua pilihan paket bimbingan belajar CPNS, yaitu paket bimbingan belajar online dan paket Try Out.

Paket Kelas Online mencakup beberapa pilihan, misalnya paket TIU CPNS, paket Pro, paket Gold, paket studi _SMP_SKD, dan paket platinum terjamin.

Harga paket bervariasi, semua tergantung paket yang Anda pilih, harganya berkisar ratusan ribu hingga jutaan dong, tapi jangan khawatir, Anda bisa menggunakan kode voucher KitaLulus: RF-OCWN1BKPED untuk mendapatkan potongan harga saat membeli paket belajar.

Selain itu, Trial Plan Bimbel KitaLulus CPNS juga memiliki beberapa pilihan berlangganan, misalnya berlangganan 3 hari, berlangganan 30 hari, berlangganan 90 hari, dan berlangganan 365 hari atau 1 tahun.

Selain opsi berlangganan paket CPNS, ada juga opsi paket PPPK yang menyediakan beberapa paket, misalnya Kursus Online dan paket Trial.

Tentunya di dalam setiap paket Anda bisa memilih sesuai dengan dompet dan juga kebutuhan belajar Anda.

Baca juga: Simulasi TKP Online Gratis dan Kunci Sukses Tes Karakteristik Pribadi

Itulah dia 5 rekomendasi bimbel CPNS berdasarkan peringkat tertinggi di pencarian Google. Tentu semua bimbel tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Sekarang tergantung And mau ikut bimbel yang mana.

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Mengetahui User lewat Empathize dalam Design Thinking

Mengetahui User lewat Empathize dalam Design Thinking

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Empathize di dalam proses design thinking merupakan jawaban bagaimana cara mendesain produk dengan melibatkan pengguna. Nah, apa saja yang mesti kamu lakukan di tahap ini ?. Lalu, apa manfaatnya untuk produkmu ?. Yuk, simak penjelasannya dari Jobnas.com. 

Pengertian Empathize dalam Design Thinking

Empathize merupakan salah satu tahap dalam design thinking. Seperti namanya, di tahap pertama ini, kamu dituntut untuk memahami pengguna. Nah, apa saja tantangan mereka saat menggunakan sebuah produk ? 

Baca Juga : Apa itu Inflasi? Berikut Penjelasan Lengkap beserta 4 Penyebab Terjadinya Inflasi

Agar kamu lebih fokus untuk mendengar mereka saja dan mengesampingkan asumsi-asumsimu soal pengguna, hal ini mungkin upaya yang dapat kamu lakukan, seperti dilansir dari UX Collective. 

Berdasarkan artikel yang terbit di Journal of Engineering Design, empathize bisa dibagi menjadi 4 tahap, yaitu:

1. Discovery

Ini merupakan fase awal empathize dalam design thinking. Kamu akan “berkenalan” pengguna. Setelah itu, kamu “mendekat” pada mereka. Terkadang, masalah user tak selalu dapat diungkap secara pasti. Nah, ini lah pentingnya kamu melakukan tahap ini. 

2. Immersion

Dalam tahap ini, kamu benar-benar “masuk” ke dalam kehidupan mereka. Dengan kata lain, kamu dapat melakukan pengamatan mendalam dalam tahapan ini.

Baca juga: Perhatikan 4 Hal ini Apabila Pekerjaanmu Tidak Sesuai Harapan

3. Connection

Setelah masuk, kamu akan mengamati pengguna dari dekat. Di tahap inilah pemahaman pengguna benar-benar dilakukan. Apa yang mereka butuhkan? Apa saja masalah atau tantangan yang mereka hadapi? Kamu akan menemukan jawabannya di fase ini.

4. Detachment

Hal terakhir yang dapat kamu lakukan setelah masuk ke dalam pikiran user dan memahami mereka, adalah saatnya “kembali” menjadi desainer produk. Apa yang kamu dapatkan dapat dipelajari lagi. Setelah itu, kamu siap masuk ke tahap kedua design thinking bernama define.

Metode Empathize dalam Design Thinking

Mungkin kamu bisa jadi masih belum paham teknis pelaksanaan dari tahap ini, setelah membaca definisi tadi. Tenang saja, Jobnas.com akan memberikan penjelasan yang lebih detail. Melansir Career Foundry, empathize punya beberapa metode, yaitu:

1. Empathy Interview

Metode empathize dalam design thinking pertama adalah wawancara. Tanya saja pengguna soal kebutuhan dan tantangan yang mereka punya. Pertanyaan harus bersifat terbuka. Hal ini disebabkan karena kita ingin mendengar pendapat mereka secara komprehensif, bukan sebaliknya. 

Baca Juga : Bagaimana Cara Menjadi MC yang Baik? Perhatikan 5 Skill Ini

2. Observasi

Metode observasi membuat kamu bisa meminta mereka merekam layar saat sedang menggunakan produkmu. Selain itu, kamu juga bisa meminta mereka mencatat tiap kali kesulitan menggunakan produkmu.

3. Memahami Extreme User

Biasanya pengguna biasa memiliki kebiasaan dan keluhan yang sangat berbeda dengan extreme user. Extreme user biasanya jadi minoritas. Hal ini bukan berarti kamu boleh mengabaikannya di tahap empathize dalam design thinking. Mereka biasanya tahu masalah yang tak diungkapkan oleh pengguna lainnya. Untuk membuat produkmu semakin baik lagi, jadi kamu bisa mendengarkan mereka.

4. Tanya apa, bagaimana, dan mengapa

Dari data perilaku user, kamu bisa melempar tiga pertanyaan:

  • Apa yang terjadi, misalnya mencari fitur aplikasi lewat Search Bar, bukannya langsung ke fitur
  • Bagaimana ekspresi mereka saat melakukan sesuatu, misalnya merasa kesulitan, kebingungan, dan lain-lain
  • Mengapa, berkaitan dengan mencari alasan masuk akal di balik perilaku user tersebut.

5. Empathy Map

Peta empati merupakan tool empathize lain yang bisa kamu pilih. Ini adalah metode pemetaan masukan pengguna menjadi 4 kelompok. Kelompok-kelompok itu adalah:

  1. Says, apa yang dikatakan pengguna saat diwawancara.
  2. Thinks, apa yang dipikirkan user saat menggunakan produk.
  3. Does, apa yang dilakukan pengguna saat ada masalah, misalnya me-Refresh halaman.
  4. Feels, apa yang dirasakan user saat menggunakan produk

Baca Juga : Hati-hati dengan Penggunaan False Advertising, Bisa Berdampak Buruk

Demikian penjelasan dari Jobnas.com. Setelah membacanya, kamu tentu sudah memahami seluk beluk tahap empathize dalam design thinking. Selain empathize, masih ada banyak metode atau teori lainnya di dunia desain produk. Agar kamu selalu lebih unggul dari kompetitor, pelajari semua itu yuk di Jobnas.com. 

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Perhatikan 4 Hal ini Apabila Pekerjaanmu Tidak Sesuai Harapan

Perhatikan 4 Hal ini Apabila Pekerjaanmu Tidak Sesuai Harapan

Batas Melamar Pekerjaan ini Artikel

Jobnas.com - Pekerjaan impian merupakan hal yang pasti setiap orang kejar agar sesuai dengan harapan. Lantas, ketika seorang mengejar pekerjaan impian tersebut dan kemudian gagal, apa yang akan dilakukan ?

Dalam sebuah studi yang dilakukan International Career Institute, mengejar pekerjaan impian atau pekerjaan yang diinginkan lebih baik ketimbang bekerja di suatu bidang yang hal itu tidak sesuai dengan kegemaran mu. Selain itu, ketika seseorang mengejar pekerjaan yang sesuai dengan kegemarannya atau passion-nya hal ini kemudian dapat menyebabkan orang tersebut akan mendapat kepuasan kerja serta manfaat lainnya. 

Baca Juga : Apa itu Inflasi? Berikut Penjelasan Lengkap beserta 4 Penyebab Terjadinya Inflasi

Karakteristik Pekerjaan Impian

Menurut Inc, pekerjaan impian merupakan suatu pekerjaan yang bermanfaat sekaligus membantu menjadikan dunia tempat yang lebih baik. Terlepas dari hal tersebut, setidaknya pekerjaan impian memiliki 5 karakteristik sebagai berikut: 

1. Menarik

Pekerjaanmu harus terasa menarik agar kamu bisa bertahan. Sebab, menurut berbagai penelitian, kebosanan cenderung menjadi penyebab rendahnya kepuasan kerja. Setidaknya ada 4 kriteria sebuah pekerjaan yang menarik, seperti dilansir dari Inc : 

  • Ada berbagai jenis tugas
  • Tujuan tugas ditentukan dengan jelas
  • Terdapat kebebasan dalam caramu melakukan tugas tersebut-Feedback yang memberi tahumu bagaimana performa kerjamu

Itulah dia kriteria pekerjaan yang menarik. Kriteria yang sama banyak digunakan desainer game dalam menciptakan game baru. Itulah mengapa seseorang bertahan meskipun dalam waktu yang lama.  Menurut para ahli, hal yang sama seharusnya juga berlaku bagi pekerjaan impian.

2. Pekerjaan yang Bisa Membantu Orang Lain

Pekerjaan impian memiliki tujuan yang bahkan melebihi dari sekadar ingin mendapatkan gaji. Dalam konteks ini, tujuan dari pekerjaan impian yang sesungguhnya salah satunya adalah dapat membantu orang banyak. Jika melihat dari perspektif yang berbeda, pada dasarnya setiap pekerjaan memiliki tujuan membantu orang lain. Terlepas dari hal tersebut, kamu mesti memperhatikan apakah pekerjaan yang kamu impikan benar-benar bertujuan membantu orang lain atau tidak. 

Baca Juga : Bagaimana Cara Menggadaikan Barang di Pegadaian?

3. Kamu Memiliki Skill yang Sesuai

Jika kamu tidak memiliki skill yang relevan, pekerjaan impian sangat mushkil untuk dicapai.  Kamu akan sulit mencapainya tanpa skill yang tepat, meskipun kamu memiliki minat di bidang yang sama dengan pekerjaanmu, misalnya.  Selain itu, peluang kamu meraih pekerjaan impian akan lebih terbuka jika kamu telah menguasai skill yang sesuai, bukan berarti kamu hanya boleh berkarir di bidang yang kamu kuasai saja. 

4. Kamu bekerja dengan orang yang memiliki visi yang sama

Rekan kerja juga menjadi salah satu faktor penentu kepuasan kerja. Rekan kerja yang buruk dan toxic malah akan membuatmu tidak betah dengan pekerjaanmu.

Tidak hanya rekan kerja yang baik, rekan kerja tersebut harus memiliki visi yang sama denganmu dalam hal pekerjaan. Dengan memiliki visi yang sama, pekerjaanmu akan terasa lebih menyenangkan.

5. Tidak Ada Penghambat yang Merugikan

Ada kalanya pekerjaan impian tidak dapat menyenangkan. Hal ini sudah menjadi kebenaran umum bahwa setiap pekerjaan pasti memiliki kelemahannya masing-masing. Pekerjaanmu terlihat tidak semenarik bayanganmu, karena kamu selalu menemukan berbagai hambatan dan masalah. Namun, pasti setiap rintangan atau masalah bisa dihadapi. Jika masalah tersebut tidak bisa diatasi, maka hal tersebut menandakan bahwa pekerjaan impian kamu tidak sesuai dengan harapan. Oleh karena itu, kamu mesti mencari alternatif lain untuk bisa mengatasinya.

Nah, di bawah ini mungkin bisa dijadikan alternatif buat kamu ketika pekerjaan impian tak sesuai harapan.

Baca Juga : Cara Menonaktifkan BPJS Kesehatan dengan Mudah

Jika Pekerjaan Impian Tak Sesuai Harapan

1. Berusaha Menerima

Berusaha menerima adalah hal pertama yang harus kamu lakukan ketika menyadari bahwa pekerjaan impian kamu tidak sesuai harapan. Adalah hal yang normal apabila apa yang kamu harapkan tidak sesuai dengan realita. Menerima kenyataan setidaknya merupakan rasa ikhlas paling dalam dan juga sebagai bentuk untuk bisa memutuskan ke langkah selanjutnya. 

2. Ambil Cuti

Mengambil cuti adalah hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan. Ada banyak hal yang berubah selama kamu bekerja. Ini juga menjadi alasan mengapa pekerjaan yang kamu anggap impian sangat terasa membosankan dan tidak sesuai harapan. Hal ini bisa berupa apa saja. Mulai dari tugas yang menumpuk hingga kondisi lingkungan kerja yang kurang kondusif.

Atau kamu sedang mengalami perubahan-perubahan yang terjadi dalam hidupmu secara personal. Nah, solusinya adalah kamu dapat beristirahat atau mengambil cuti sejenak agar pikiranmu lebih jernih. Setelah beristirahat, kamu akan lebih bersemangat melakukan pekerjaanmu.

3. Cari Hobi Baru

Tidak dapat disangkal lagi bahwa terkadang pekerjaan impian bermula dari hobi. Namun, tidak selamanya pekerjaan tersebut terasa menyenangkan ketika hobi tersebut menjadi pekerjaaan. Her Track menyebut bahwa salah satu cara mengatasinya adalah mencari hobi baru. Mencoba hobi baru akan membantumu memahami jenis aktivitas apa saja yang kamu sukai dan aktivitas mana yang menurutmu kurang menyenangkan.

4. Cari  Motivasimu

Ketika kamu merasa kurang termotivasi hal ini tentu menyebabkan pekerjaanmu terkadang tidak sesuai dengan harapan. Oleh karena itu, kamu harus meluangkan waktu untuk sejenak mengevaluasi kembali motivasi kerjamu. Langkah pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan membuat daftar-daftar yang kamu harapkan dari sebuah pekerjaan. Karirmu akan terbantu ketika kamu mengetahui apa yang mendorong kamu mencari pekerjaan.

Baca juga: Tutorial Screenshot di Laptop Windows Cepat dan Mudah

Itulah penjelasan singkat Jobnas.com mengenai 4 hal apabila pekerjaanmu tidak sesuai dengan yang diharapkan. Pada akhirnya, pekerjaan impian tetaplah sebuah pekerjaan, suka atau tidak kita pasti mengalami kejadian yang tidak sesuai harapan. Tanyakan pada dirimu, apakah kamu mau bertahan dengan cara-cara di atas atau kamu siap mencoba tantangan baru?

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
Iwan Bisa
3 tahun yang lalu
Tutorial Screenshot di Laptop Windows

Tutorial Screenshot di Laptop Windows Cepat dan Mudah

Batas Melamar Pekerjaan ini Technology

Jobnas.com - Tentu saja, saat rapat online, sering kali ada informasi yang ingin kalian simpan tanpa menunggu materi dibagikan. Tentu hal tersebut akan sangat membantu jika kalian bisa mengambil tangkapan layar. Jadi bagaimana Anda mengambil screenshot di laptop Windows Anda?

Pada artikel ini saya akan memandu kalian bagaimana cara men-Screenshot di laptop windows dengan gampang dan mudah. Dengan begitu jika kalian membutuhkan gambar yang tidak bisa didownload Kalian bisa menggunakan Tangkapan layar.

Screenshot adalah cara yang sangat ampuh untuk menangkap gambar di laptop sebagai pengganti gambar yang tidak bisa didownload.

Jika kalian ingin tahu bagaimana caranya simak petunjuk lengkap Jobnas di bawah ini.

Cara Mengambil Screenshot di Laptop

1. Menggunakan Prt Scr Key

Cara pertama untuk mengambil screenshot di laptop yang saya ketahui dari Digital Trend adalah dengan menggunakan Prt Scr Key.

Metode ini menangkap seluruh layar dengan satu ketukan.

Adapun caranya kalian bisa langsung menekan tombol PrtScr, biasanya di pojok kanan atas keyboard kalian.

Adapun hasil dari Tangkapan layar itu langsung tersimpan ke clipboard. Kalian bisa melihat hasilnya, dengan membuka aplikasi paint kalian dan Ctrl+V paste screenshot yang baru saja kalian ambil.

Setelah hasilnya muncul di layar kalian, cukup klik gambar disk di kiri atas untuk menyimpan gambar. Mudah kan?

2. Menggunakan Alt + PrtScr

Cara yang kedua untuk merekam layar laptop adalah dengan menekan Alt + PrtScr secara bersamaan.

Metode ini memungkinkan kepda kalian untuk mengambil tangkapan layar dari jendela yang sedang aktif saja.

Untuk melihat hasilnya, kalian dapat mengulangi menyalin gambar dari clipboard di Microsoft Paint seperti pada poin sebelumnya.

Perhatikan bahwa pada beberapa komputer mungkin perlu menekan dan menambahkan tombol Fn, seperti ini: Alt+Fn+PrtScr.

3. Gunakan Tombol Windows + Shift + S

Cara yang ketiga ini tidak perlu menggunakan kombinasi tombol PrtScr lagi. Kali ini, kalian dapat mengambil tangkapan layar dengan menekan tombol Windows + Shift + S.

Menekan kombinasi tombol ini akan mengubah layar menjadi abu-abu, kursor menjadi abu-abu, dan mengubah bentuknya menjadi tanda tambah.

Indikator kursor menunjukkan bahwa kalian dapat mengklik dan menyeret untuk memilih area tertentu di layar untuk mengambil tangkapan layar.

Adapun untuk melihat hasilnya, salin gambar ke dalam aplikasi Microsoft Paint, seperti pada metode 1 dan 2.

4. Menggunakan Snipping Tool

Opsi selanjutnya adalah menggunakan aplikasi bawaan Windows sendiri bernama Snipping Tool. Snipping Tool sudah menjadi bagian dari Windows sejak lama dan aplikasi ini pertama kali diperkenalkan di sistem operasi Windows Vista.

Aplikasi ini memungkinkan kalian membuat tangkapan layar dalam format yang lebih fleksibel seperti wilayah bentuk bebas. Bentuk ini mirip dengan persegi panjang dan saat ini hanya jendela aktif atau layar penuh.

Adapun caranya pengguna laptop windows bisa membuka langsung aplikasi Snipping Tool. Setelah muncul, pilih opsi Baru, atau klik panah di sebelah kiri untuk memilih bentuk tertentu.

Kemudian dapat memilih area layar yang ingin kalian ambil tangkapan layarnya. Kemudian akan melihat pratinjau tangkapan layar dan kalian dapat menyimpan tangkapan layar yang diambil dengan mengklik ikon disk di kiri atas.

5. Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Cara terakhir untuk merekam layar laptop windows adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Ini berarti perlu mengunduh perangkat lunak lain untuk dapat mengambil tangkapan layar dari tampilan layar kalian. Aplikasi yang tersedia adalah Lightshot, PicPick, dan Greenshot.

Pastikan untuk mengunduhnya dari situs web resmi. supaya virus dan malware tidak bisa masuk ke laptop kalian saat mengunduh.

Itulah beberapa cara mengambil screenshot di laptop yang perlu kalian ketahui. Dengan lima cara tersebut kalian juga bisa melakukannya tanpa ribet. Yang pasti lima cara di atas lebih gampang untuk mendapatkan gambar tanpa harus mendownloadnya.

Baca juga: Tips Menjawab Pertanyaan yang Sering Menjebak saat Melakukan Interview

Kalian bisa mengetahui informasi perihal produktivitas lainnya dengan terus membaca artikel-artikel jobnas. Di sana tidak hanya terbatas pada informasi produktivitas saja, tetapi juga banyak sekali info penting mulai dari pengembangan karir, kehidupan kantor, kehidupan sehari-hari, dan lainnya.

Baca Selengkapnya Icon buka halaman lengkap
1 43 44 45 46 47 62

"Setiap pekerjaan yang dilakukan dengan hati, akan kembali menjadi rejeki yang berarti."