Jobnas.com – Memiliki sikap Adaptive Leadership adalah salah satu ciri seorang pemimpin yang disukai bawahan dan perusahaan. Karena kamampuan kepemimpinan semacam ini mampu memimpin timnya mengatasi beragam persoalan yang tidak terduga. Dengan demikian, adaptive leadership menjadi salah satu aset yang sangat dicari sebuah organisasi dari seorang calon atasan.
Baca Juga : Mau tau Cara Jualan di Tiktok? Berikut 6 Strategi Marketing yang Efektif Jangkau Pelanggan Tiktok
Lalu, seperti apa sih bentuk dari sikap adaptive leadership dan karakteristik seorang adaptive leader?. Nah, pada artikel ini Jobnas.com akan merangkum semua itu.
Pengertian Adaptive Leadership
Pada awalnya, teori adaptive leadership dicetuskan oleh Ron Heifetz dan Marty Linsky, dari Harvard University. Dalam teorinya itu, dirinya menjelaskan kerangka kerja kepemimpinan praktis. Suatu kerja kepemimpinan di mana seorang pemimpin membantu bawahan dan organisasinya untuk adaptif dengan lingkungan yang dinamis dan menanggapi masalah yang datang secara efektif. Pemimpin bergaya ini mau tidak mau harus selalu siap menerima dan menjawab tantangan yang hadir.
Di hampir semua organisasi yang ada, masalah akan datang secara terus-menerus dan kerap berulang. Di titik ini, perusahaan harus mengandalkan solusi yang jelas, mulai dari merekrut seorang ahli, menerapkan teknologi baru, hingga meningkatkan proses komunikasi.
Pada tataran praktisnya, tindakan seperti itu dilakukan secara hierarkis dengan cara pemegang jabatan harus bertanggung jawab untuk menemukan solusi yang baik. Kenyatannya, hal tersebut kurang terlalu efektif dalam mencegah risiko yang merugikan.
Baca Juga : 5 Tips Membuat Instagram Live yang Menarik Banyak Followers
Jadi kehadiran adaptive leadership dapat mengidentifikasi masalah dengan lebih akurat dan melibatkan seluruh organisasi untuk bersama-sama mencari solusi terbaik. Selain itu, jika tidak ada solusi sederhana yang tersedia, adaptive leadership dapat membantu.
Sehingga dari sini kita bisa mengatakan bahwa sikap ini adalah sebuah skill penting bagi siapa pun yang mencari perubahan sistematis di dunia profesional yang semakin beresiko itu.
Adaptive leadership belajar mengontrol konteks melalui eksperimen. Mereka akan mengembangkan keragaman sudut pandang untuk menghasilkan banyak pilihan solutif. Dengan begitu, mereka juga mampu untuk memimpin dengan empati, menghargai kinerja karyawannya dengan otonomi dan kemandirian, serta menemukan solusi terbaik untuk semua pemangku kepentingan.
Prinsip Utama Adaptive Leadership
Wajar saja jika seorang adaptive leader mampu menyelesaikan masalah dengan efektif, karena adaptive leadership adalah sebuah teori kepemimpinan yang terstruktur. Dilansir dari Corporate Finance Institute, adaptive leadership dapat dibagi menjadi empat prinsip utama. Seorang adaptive leader, perlu memiliki prinsip-prinsip ini.
Adapun penjelasan mengenai keempat prinsip tersebut adalah sebagai berikut:
1. Kecerdasan Emosional
Kecerdasan emosional atau emotional intelligence adalah prinsip pertama dari adaptive leadership. Dengan prinsip ini, seorang atasan dapat mengenali perasaan orang lain serta dirinya sendiri.
Selain itu, adaptive leader mampu membangun kepercayaan dengan pekerja lain dan membina hubungan profesional yang berkualitas.
2. Keadilan dalam Berorganisasi
Budaya kejujuran yang adil dan bijak adalah prinsip dasar lainnya dari seorang adaptive leader. Dengan prinsip ini, pemimpin akan mengetahui kebijakan terbaik yang perlu diterapkan demi kebaikan organisasi. Selain itu, mereka juga tahu cara terbaik untuk memperkenalkan perubahan agar orang-orang dapat menerimanya dengan baik.
3. Perkembangan
Development atau rasa ingin terus berkembang merupakan prinsip selanjutnya dari adaptive leadership. Adaptive leader memerlukan pembelajaran terkait hal-hal baru.
Baca Juga : Advertising Media: Advertising types and Characteristic
Jika satu teknik tidak membuahkan hasil yang diinginkan, mereka akan berusaha keras untuk menemukan strategi baru yang dapat memberikan hasil.
4. Transparansi
Rasa karakter yang mendalam, transparan, dan kreatif adalah inti dari adaptive leadership. Mereka mendapatkan rasa hormat dari bawahan, meskipun mungkin tidak selalu benar, karena sikap dan integritasnya yang baik.
Keuntungan Memiliki Sikap Adaptive Leadership
Semua atasan pasti mencari sebuah sikap adaptive leadership. Nah, lalu apa sih sebenarnya keuntungan yang akan kamu miliki ketika memiliki sikap adaptive leadership ini ?.
Menurut Leadership Ahoy, berikut adalah penjelasannya:
- Pemimpin dapat merangkul banyak pendapat
- Ada pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan emosional tim
- Kekuatan tim dapat dimanfaatkan secara efektif
- Tidak ada penekanan yang kuat terhadap aturan
- Pencapaian dihargai dengan otonomi
- Tim dan perusahaan mampu menghadapi semua bentuk risiko merugikan
Baca juga: Kenali Inclusive Meeting, Cara Membuat Meeting Efektif dan Hasil Maksimal
Itulah pemaparan dari Jobnas.com terkait gaya kepemimpinan adaptive leadership. Jadi, pada hakikatnya, adaptive leadership adalah sebuah sikap yang perlu dimiliki seorang atasan seiring perkembangan zaman yang semakin pesat. Ketika kamu memiliki sikap ini, mereka dapat menyediakan solusi efektif agar perusahaan dan bawahannya dapat terhindar dari ancaman risiko yang berbahaya.