Jobnas.com – Tidak jarang orang seringkali memperbincangkan kebutuhan minum Suplemen. Ada yang berasumsi bahwa suplemen tidak wajib dikonsumsi, namun tidak jarang ada yang menganggap sebaliknya.
Hal tersebut disebabkan karena suplemen dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan seseorang. Lantas, apakah hal tersebut benar ? Nah, di artikel ini Jobnas.com akan mengurai berbagai hal tentang konsumsi suplemen dan kebutuhannya bagi seorang pekerja sepertimu.
Perlukah Minum Suplemen?
Hal yang sering kita dengar dalam dunia kesehatan adalah anjuran mengkonsumsi 4 sehat 5 sempurna setiap hari yang terdiri dari makanan pokok, sayur mayur, lauk pauk, buah, dan susu. Meski demikian, belum tentu kelima hal tersebut akan memenuhi kebutuhan gizimu.
Baca Juga: 6 Cara Ampuh Sukses Jadi YouTuber Auto Menuju Sulthan
Kamu mungkin sudah merasa makan cukup. Akan tetapi, bisa saja kebutuhan vitamin dan mineralmu masih kurang. Menurut Heart, dengan demikian kamu bisa memenuhi kebutuhan tersebut dengan minum suplemen.
Dikutip dari Eufic, suplemen berfungsi untuk memberikan nutrisi yang mungkin tidak dikonsumsi dalam jumlah yang cukup. Terdapat beberapa kandungan yang mesti kamu pilih, mulai dari vitamin, mineral, asam amino, dan zat lainnya.
Ada berbagai bentuk suplemen diberikan, mulai dari yang berbentuk pil, tablet, kapsul, maupun cairan. Akan tetapi, hal yang tak boleh kamu lupakan adalah bahwa minum suplemen bukanlah pengganti makanan sehat. Kamu tetap perlu mengonsumsi makanan dan minuman yang bergizi.
Jadi, suplemen hanya dikonsumsi untuk melengkapi kebutuhan nutrisimu sehari-hari. Seorang Penny Kris-Ertheron, seorang profesor Nutrisi dalam heart, mengatakan bahwa seseorang harus mengutamakan konsumsi makanan sehat terlebih dahulu. Alasannya, makanan menyediakan berbagai vitamin dan mineral yang tidak terdapat dalam suplemen.
Sebagai contoh, makanan mengandung banyak senyawa bioaktif dan serat yang biasanya tidak ditemukan dalam suplemen. Semenatara itu, orang yang meminum suplemen harus lah berhati-hati. Apabila dosisnya tidak sesuai dengan kebutuhan tubuh, suplemen justru bisa berdampak buruk, seperti ditulis Better Health.
Manfaat Suplemen
Secara umum, minum suplemen berfungsi untuk melengkapi kebutuhan nutrisi sehari-hari. Akan tetapi, masing-masing suplemen mempunyai manfaat khusus yang berbeda-beda. Menurut ODS National Institute of Health, beberapa manfaat suplemen yang umum dikonsumsi adalah sebagai berikut.
1. Kalsium dan vitamin D
Kalsium dan vitamin D merupakan salah satu suplemen yang paling banyak dikonsumsi. Kedua nutrisi tersebut berfungsi untuk menjaga tulang agar tetap kuat dan mencegah tulang keropos.
2. Asam Folat
Suplemen asam folat berfungsi dalam pembentukan gen, metabolisme protein, dan menurunkan risiko kelainan bayi. Dengan demikian, suplemen yang satu ini banyak diminum oleh ibu hamil.
3. Asam Lemak Omega 3
Dalam menjaga kesehatan jantung, otak, dan metabolisme tubuh, asam lemak omega 3 sangat berperan signifikan. Tak ayal, suplemen ini banyak dikonsumsi oleh seseorang dengan penyakit jantung. Kamu bisa minum suplemen asam lemak omega 3 dari minyak ikan.
Di samping tiga kandungan tersebut, ada banyak kandungan suplemen lainnya yang dapat kamu konsumsi sesuai kebutuhan. Beberapa di antaranya yaitu vitamin K, vitamin C, zat besi, zat tembaga, dan lutein. Jadi, sebelum kamu meminum suplemen, ada baiknya kamu mempelajari terlebih dahulu masing-masing manfaatnya.
Suplemen yang Bisa Dikonsumsi Harian
Hal yang perlu diketahui adalah tidak semua suplemen yang ada dapat dikonsumsi secara harian. Meski begitu, jika kamu ingin meminumnya setiap hari karena dirasa perlu, setidaknya ada beberapa suplemen yang bisa kamu pilih. Menurut Kompas, beberapa suplemen yang dimaksud adalah sebagai berikut.
1. Vitamin D
Secara alamiah, vitamin D bisa didapat dari paparan sinar matahari. Akan tetapi, tidak banyak jenis makanan yang bisa memenuhi kebutuhan vitamin D seseorang.
Baca Juga: 6 Cara Ampuh Sukses Jadi YouTuber Auto Menuju Sulthan
Dengan demikian, kamu bisa minum suplemen vitamin D, terutama saat musim hujan dan tidak banyak sinar matahari.
2. Zat Besi
Bagi vegetarian dan seseorang yang sedang menstruasi, zat besi merupakan kandungan yang amat penting untuk dikonsumsi. Faktanya, kekurangan zat besi dapat menyebabkan anemia, kelelahan, sesak nafas, dan menyerang sistem kekebalan tubuh.
3. Vitamin B12
Untuk sistem saraf, kekebalan tubuh, dan pembentukan sel darah merah, Vitamin B12 berperan penting untuk dikonsumsi. Secara alami, vitamin B12 bisa didapat dalam daging merah. Bagi kamu yang tidak terlalu suka mengkonsumsi daging, kamu bisa minum suplemen yang satu ini.
Baca Juga: Mengenal Strategi Forum Marketing, Sebuah Langkah Penting yang Belum Banyak Dimanfaatkan Pemasar
4. Kalsium
Kalsium sangat penting dalam konteks kesehatan tulang. Umumnya, kalsium diperoleh dari susu dan sayuran hijau. Nah, demikianlah penjelasan Jobnas.com ihwal suplemen. Jadi, kamu bisa minum suplemen sesuai kebutuhanmu. Hal yang tak boleh kamu lupakan adalah jangan lupa untuk memperhatikan setiap dosis yang telah ditentukan, ya !